PERINGATAN HARI GURU NASIONAL DI SMAN SUMSEL
- Category: NEWS
- Published on Friday, 27 November 2020 11:37
- Written by Armansyah
- Hits: 8553
Palembang, 25 November – Peringatan Hari Guru Nasional jatuh pada tanggal 25 November 2020. Hari Guru Nasional diperingati berdasarkan hari lahirnya Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Tidak ketinggalan, SMAN Sumatera Selatan juga ikut menyemarakkan perayaan peringatan salah satu hari besar untuk para guru-guru, khususnya guru di SMAN Sumsel.
Upacara perayaan Hari Guru Nasional di SMAN Sumsel berjalan dengan khidmat. Meskipun dalam kondisi pandemi sekalipun, keluarga besar SMAN Sumsel tetap mengadakan upacara di amphiteater sekolah dengan menjalankan protokol kesehatan sesuai aturan satgas covid-19.
Agenda dimulai dengan dibuka oleh protokol atau pemandu upacara. Dalam pelaksanaannya, Ibu Dra. Rr. Mini Sariwulan, M.Si menyampaikan pesan dari Mendikbud perihal peringatan Hari Guru Nasional 2020 ini. Pada tahun ini Peringatan Hari Guru Nasional 2020 membawa tema 'Bangkitkan Semangat Wujudkan Merdeka Belajar'. Pesan yang disampaikan Menteri Pendidikan, Nadiem Makarim, yang diamanatkan melalui Kepala Sekolah ialah bagaimana dunia pendidikan saat ini berjalan dalam kondisi terkena dampak secara langsung maupun tidak langsung oleh pandemi covid-19. Banyak hal yang tentunya harus diperhatikan dalam mekanisme keberlangsungan proses belajar dan mengajar di sekolah. Salah satu kondisi yang sangat berbeda adalah peserta didik diharuskan mengikuti pemelajaran jarak jauh (PJJ) atau bisa disebut belajar dari rumah (BDR) demi memutus rantai penyebaran virus covid-19. Disinilah tugas dari para pendidik bagaimana caranya membuat lingkungan belajar jarak jauh yang nyaman dan tetap memotivasi para peserta didik yang ada di rumah untuk tetap semangat. Tidak lupa juga, dalam pidato Mendikbud tersebut, Bapak Nadiem Makarim menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua guru, tenaga kependidikan, pemerintah daerah, para pemangku kepentingan pendidikan yang telah menciptakan perubahan dan inovasi yang sangat luar biasa.
Setelah mendengar penyampaian pidato Mendikbud melalui kepala sekolah, guru-guru dan tenaga kependidikan di SMAN Sumsel mendengarkan persembahan lagu dari 10 siswa anggota paduan suara SMAN SUMSEL yang turut memeriahkan acara dengan membawakan lagu Hymne Guru dan Terimakasihku Guruku dengan diiringi permainan biola oleh guru seni SMAN Sumsel, Bapak Awang Kautsar.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemberian Awards kepada guru-guru dan tenaga kependidikan SMAN Sumsel yang telah berpretasi dan memberikan dedikasi yang luar biasa terhadap sekolah, sebuah piagam diberikan kepada beberapa guru yang telah turut berhasil mengharumkan nama SMAN Sumsel melalui pretasi dalam kompetisi maupun membimbing peserta didik dan berhasil meraih juara.
Kepala Sekolah Bu Mini Sariwulan menyampaikan apresiasinya kepada seluruh guru dan tenaga kependidikan SMAN Sumsel pada akhir acara, “Selamat kepada bapak dan ibu dari berbagai jenjang dan kriteria. Bagi wakil kepala sekolah,terimakasih atas dedikasi dan loyalitasnya sudah membantu SMAN Sumatera Selatan dalam menjalankan tugas mulianya. Hari ini hanya berupa ceremony peringatan Hari Guru, tetapi hari guru itu setiap hari dengan menjalankan tugas untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa. Tidak hanya prestasi yang akan kita raih, semuanya harus menyatu secara profesionalnya, pedagogisnya, sosialnya, dan kepribadiannya harus kita kembangkan sehingga kita menjadi seorang yang lengkap dan sempurna, meskipun kesempurnaan itu hanya milik Allah SWT. Teap bersemangat di masa pandemi dan tetap mempersiapkan kondisi sekolah untuk tetap eksis serta berkualitas sampai kapanpun selama kita masih ada hasrat sebagai guru.” Pesan beliau kepada para guru yang hadir saat acara.
***